74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Peningkatan Arus kendaraan di Wangon Mulai Meningkat Jelang Arus Mudik 2022

Peningkatan kendaraan jelang mudik 2022 mulai nampak di perempatan Wangon, Selasa sore (26/4/2022). (FOTO : cokro)

CTVINDONESIA, WANGON
- Peningkatan arus kendaraan jelas arus mudik 2022 mulai terasa di jalur mudik Wangon. Hal itu nampak dari pantauan CTV.co.id pada pukul 17:15 WIB, Selasa (26/4/2022).


Selain didominasi kendaraan lokal, beberapa diantaranya terlihat kendaraan berplat luar daerah seperti B, D, AD, E, bahkan ada yang AB.


Wangon yang merupakan daerah perlintasan dari arah selatan dan utara biasanya akan mulai mengalami kepadatan sekitar tanggal 28 April 2022.



Menurut salah satu petugas yang berjaga di Posko Mudik Lebaran 2022 di perempatan Wangon nuansa mudik sudah mulai nampak.


"Sudah mulai terasa, namun belum terlalu banyak kendaraan dari luara kota, perkiraan mulai tanggal 28 April 2022 ,"katanya.


Petugas juga mengingatkan agar pengendara baik yang mudik maupun kendaraan lokal agar tetap berhati hati mematuhi aturan lalu lintas.


Seperti diketahui, Wangon selain dari arah selatan dan utara, juga dari arah timur yang biasanya padat.***


Posting Komentar

Posting Komentar

close
close