74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark
"/>

Pasukan Tunas Muda Kwarcab Banyumas Ikuti Lakatpuan

BANYUMAS - Dewan Kerja Cabang (DKC) Banyumas menggelar kegiatan latihan peningkatan kemampuan (Lakatpuan) bagi anggota Unit Pasukan Tunas Muda (PTM) Sabtu-Minggu (13-14/4/2019) di Sanggar Bakti Pramuka Kwartir Cabang Banyumas. Kegiatan diikuti 21 anggota PTM dan dibuka oleh Ketua DKC Kak Dicki Syarif Hidayat. 


Ketua DKC mengatakan Lakatpuan bertujuan untuk mempererat  kebersamaan dan antar Anggota PTM supaya mereka tetap melaksanakan kewajiban masing-masing. Selain itu juga untuk meningkatkan kualitas Pasukan Tunas Muda Banyumas, serta untuk meningkatkan tanggungjawab mereka sebagai Unit DKC.


"Sebagai Unit Dewan Kerja Cabang anggota, PTM diharapkan memiliki kemampuan yang setingkat pengurus DKC, karena dari unit inilah nantinya regenerasi DKC akan diserahterimakan," kata Kak Dicky


Kak Dicky menambahkan kegiatan lakatpuan meliputi gelar pasukan dan scouting go. Untuk Scouting Go dimulai dengan kegiatan mencari kode berupa barcode untuk menemukan petunjuk arah selanjutnya, yang dilaksanakan di Jl Komusaris Bambang Suprapto, Jl Ovis Isdiman hingga Daerah Veteran. 


Pada hari kedua, para peserta melaksanakan olahraga dan makan pagi, dilanjutkan dengan upacara penutupan dan diakhiri dengan penyerahan brivet PTM. 


Kak Meutia salah satu peserta mengatakan kegiatan sangat melelahkan, namun sangat melatih kekompakan, kecerdasan dan ketotalitasan. Kegiatan dilanjutkan dengan pengeditan hasil dari kegiatan Scouting Go.


"Banyak sekali pelajaran  yang bisa didapat dari Lakatpuan ini, dan juga membuat kamu sadar tentang siapa PTM dan tugasnya," lanjut Kak Meutia.


parsito

Posting Komentar

Posting Komentar

close
close