74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Ini Dia Jawara Lomba Jurnalistik Lapas Terbuka Kendal, Siapa Saja Sih?

Inilah Pemenang Lomba Jurnalistik Lapas Terbuka Kendal, Dalam Rangka Peringatan Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021. (Sumber : Hanief)

KENDAL - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Terbuka Kelas IIB Kendal menggelar peringatan Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021, di Gedung Serbaguna Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal, Sabtu (30/10/2021). 


Acara dihadiri Wakil Bupati Kendal, Windu Suko Basuki dan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kendal, Agus Umar dan Jajaran Pejabat Struktural, juga warga binaan Lapas Terbuka Kendal, serta tokoh masyarakat dan warga Desa Bangunsari Patebon Kendal. 


Acara diisi dengan penyerahan hadiah kepada para jurnalis pemenang lomba Karya jurnalistik dan penanaman bibit jagung oleh Wakil Bupati Kendal. 


Adapun para pemenang lomba karya jurnalistik, Budi Setiyawan dari Radar Semarang sebagai juara pertama, kemudian juara kedua Anik Kustiani dari Radio Thomson Network dan Zamroni dari media online Times Indonesia. 


Adapun dewan juri terdiri dari, Kakanwil Kemenkum HAM Jawa Tengah, Kalapas Terbuka Kelas IIB Kendal, Tokoh Masyarkat/Akademisi, Pengurus PWI Jawa Tengah dan Wartawan Kendal. 


Kepala Lapas Terbuka Kelas IIB Kendal, Rusdedy mengatakan, lomba karya jurnalistik ini sebagai bentuk kerjasama yang baik selama ini antara Lapas Terbuka Kendal dengan awak media. 


"Ini bentuk kerjasama kami, lapas terbuka dengan teman-teman media. Semoga ke depannya kerjasama ini terus terjalin dengan baik," ujarnya. 


Dalam laporannya, Rusdedy juga menyampaikan, Lapas yang dipimpinnya adalah lembaga pembinaan bagi narapidana yang sudah menjadi warga binaan dan menjalani proses asimilasi. 


"Warga binaan kami dikirim dari lapas-lapas yang ada di wilayah pantura. Sedangkan warga binaan di lapas yang ada di wilayah selatan dikirim ke Lapas Terbuka Nusakambangan," jelasnya. 


Dirinya menyebut, saat ini ada 27 warga binaan yang ada di Lapas Terbuka Kendal. Kepada mereka diberikan pembinaan kemandirian dengam memberi bekal berbagai ilmu untuk kembali ke masyarakat nanti. 


"Lapas terbuka Kendal ini sejak tahun 2017 dirubah menjadi Lapas pembinaan kemandirian para warga binaan yang akan kembali membaur ke masyarakat. Sehingga warga binaan disini akan kita baurkan dengan masyarakat sekitar lapas, dalam rangka pertanian, perkebunan, perikanan dan peternakan," terang Kalapas. 


Rusdedy menambahkan, dalam perjalanannya Lapas Terbuka Kendal, juga menjalin kerjasama dengan dinas terkait yang ada di Kabupaten Kendal, diantaranya, Dinas Pertanian dan Pangan, juga dengan Dinas Kelautan dan Perikanan. Selain itu juga menjalin kemitraan dengan kelompok tani. 


"Alhamdulillah semua sektor yang saya sebutkan tadi, kita garap bareng dan bisa menghasilkan. Selain bermanfaat bagi para napi karena mendapat ilmu, juga bisa bermanfaat bagi masyarakat sekitar lapas," ungkapnya. 


Sebagai penutup Russedy mengucapkan terimakasih kepada para jurnalis di Kabupaten Kendal dan sekitarnya, yang sudah ikut berpartisipasi dalam kegiatan memperimgati Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021. 


"Terima kasih kepada teman-teman media yang sudah berpartisipasi dalam acara ini. Semoga kerjasama kita terus terjalin dengan baik, karena tanpa dukungan dari teman-teman, maka informasi Lapas Terbuka Kendal ini tidak bisa tersampaikan kepada masyarakat," tutup Kalapas. 


Sementara itu, Wakil Bupati Kendal, Windu Suko Basuki dalam sambutannya mengucapkan selamat Hari Dharma Karya Dhika Tahun 2021. Menurutnya, dengan hari jadi Kemenkum HAM ini, sebagai momentum pengabdian kepada Bangsa dan Negara. 


"Makna yang paling penting bagaimana bekerja dengan tulus, tanpa pamrih, dedikasi, semangat bekerja, dan berkarya untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara," kata Pakde Bas sapaan akrabnya. 


Wabup juga menegaskan, akan mendorong Dinas Pertanian dan Pangan juga Dinas Kelautan dan Perikanan, agar terus melakukan kerjasama dengan Lapas Terbuka Kendal, sesuai dengan bidangnya. 


"Kebetulan kedua dinas tersebut berada di bawah pengawasan dan pembinaan saya. Tentunya mereka akan saya dorong agar melakukan pendampingan dalam hal pertanian, perkebunan, peternakan dan perikanan dengan Lapas Terbuka ini," imbuh Pakde Bas. 


Sedangkan, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kendal, Agus Umar mengapresisasi apa yang dilakukan Lapas Terbuka Kendal, dalam menjalin kerjasama dengan para jurnalis di Kabupaten Kendal. 


"Jujur selama kami bertugas di Kendal, baru Lapas Terbuka Kendal ini yang mau bekerjasama dengan awak media untuk membuat even atau kegiatan. Saya juga mengapresiasi inovasi dan terobosan Lapas Terbuka Kendal yang sudah membuat beberapa aktivitas untuk warga binaannya. Semoga apa yang dilakukan, bisa menjadi bekal warga binaan dan bisa bermanfaat bagi warga khususnya di sekitar Lapas Terbuka," ujarnya. 


Acara kemudian dilanjutkan dengan penanaman bibit jagung oleh Wakil Bupati Kendal didampingi Kepala Lapas Terbuka dan Ketua PWI Kabupaten Kendal.(*)


Sumber : Hanief S.

Posting Komentar

Posting Komentar

close
close